logo loading

Politik

Pj Bupati Jendrika Pantau Kesiapan TPS Menjelang Pemilu

 Selasa, 13 Februari 2024

Kabupaten klungkung


Pj

Penjabat (PJ) Bupati Klungkung, I Nyoman Jendrika bersama Forkompinda Kabupaten Klungkung meninjau kesiapan Tempat Pemungutan Suara (TPS) di Tiga Kecamatan  Klungkung Daratan, Selasa (13/2). 

Peninjauan tersebut untuk memantau serta melihat dari dekat kesiapan dan persiapan pelaksanaan Pemilihan Umum 2024, sekaligus memastikan pelaksanaannya nanti berjalan lancar. 

Beberapa TPS yang ditinjau Pj. Bupati Jendrika bersama jajaran forkopimda yakni 
TPS 001 Balai Banjar Pancingan, Desa Kusamba, Kecamatan Dawan, TPS 9 Banjar Kanginan Desa Pesinggahan, Kecamatan Dawan. TPS 009 Balai Banjar Adat Sarimerta, Desa Negari, Kecamatan Banjarangkan dan TPS 006 Wantilan Desa Adat Kemoning, dan TPS 11 Desa Kemoning, Kecamatan Klungkung.

Berdasarkan pemantauan, TPS-TPS yang dikunjungi Pj. Bupati  Jendrika relatif telah siap untuk melaksanakan pemungutan suara pada Pemilu 14 Februari 2024 (besok) dan berharap pelaksanaan pemilu berjalan aman, tertib dan lancar. "semua anggota KPPS serta petugas pengamanan untuk menjaga kesehatan, hingga pengitungan suara selesai dan pemilu berjalan lancar," pesan Jendrika.


Penulis : Tim Klungkungnews


Siapa Calon Bupati Buleleng 2024 Selanjutnya?

Polling Dimulai per 1 Maret 2024



Siapa Calon Wakil Walikota Denpasar Selanjutnya?

Polling Dimulai per 1 Maret 2024


Terpopuler