Tokoh
Klungkung digelontorkan Dana BKK dan Hibah dari Kabupaten Badung sebesar Rp 36,8 miliar
Sabtu, 20 April 2024
Dana hibah kabupaten badung
Klungkung, klungkungnews. Com
Baca juga:
Hadiah Utama Sepeda Motor Nmax, Pengundian Grand Prize Arisan Tridama Grup-16 PT BPR Tridarma Putri
Pemerintah Kabupaten Klungkung kembali mendapatkan dana Bantuan Keuangan Khusus (BKK) dan Hibah dari Pemkab Badung. Bantuan ini diserahkan langsung Bupati Badung, Nyoman Giri Prasta yang diterima Sekertaris Daerah Kabupaten Klungkung Anak Agung Gde Lesmana disaksikan oleh Penjabat (pj.)Bupati Klungkung I Nyoman Jendrika di Wantilan Pura Agung Dalem Ped, Kecamatan Nusa Penida, Kabupaten Klungkung, Rabu (19/4).
Tahun 2024 ini dana BKK untuk Kabupaten Klungkung yang bersumber dari APBD Kabupaten Badung bernilai Rp 38.618.422.327 miliar ditambah hibah yang langsung di salurkan kepada masyarakat Klungkung dengan nilai total sekitar Rp 13 miliar lebih.
Pada kesempatan tersebut, Pj. Bupati I Nyoman Jendrika mengucapkan terimakasih yang sebesar besarnya kepada Pemkab Badung yang sudah memberikan bantuan ini. Ia berharap dengan bantuan ini nantinya bisa digunakan untuk pembangunan fisik infrastruktur dan fasilitas pendukung yang bisa dimanfaatkan dengan maksimal oleh masyarakat. Baik pembangunan sektor pariwisata maupun sektor lainnya.
"Kami berharap banyak pada bantuan dari Kabupaten Badung berkaitan dengan program kami yang berupaya menjadikan Nusa Penida sebagai sumber pendapatan dari sektor pariwisata. Tentunya
kemajuan pariwisata di Kabupaten Klungkung khusunya di Nusa Penida akan berdampak baik juga kepada Kabupaten Badung." Pj. Bupati Nyoman Jendrika.
Sementara Bupati Badung, I Nyoman Giri Prasta mengatakan bahwa program Badung Angelus Buana ini bertujuan untuk pemerataan ekonomi sehingga nantinya bisa meringankan beban masyarakat Bali. Dana yang digunakan berasal dari penyisihan Pajak Hotel dan Restoran (PHR) yang diberikan kepada masyarakat untuk membantu pembangunan diberbagai sektor.
"Satu pesan saya kepada pemerintah Kabupaten Klungkung, bagaimana caranya supaya potensi pariwisata di Nusa Penida ini warga Nusa Penida menjadi tuan dirumahnya sendiri. " Ujar Bupati Badung Nyoman Giri Prasta.
Kegiatan yang diawali dengan sembahyang bersama ini turut dihadiri Sekda Kabupaten Badung I Wayan Adi Arnawa, Anggota Forkompinda Kabupaten Klungkung, tokoh muda masyarakat Badung Bimanata, Pimpinan Kepala OPD terkait di Pemkab Badung dan Pemkab Klungkung, Camat dan Perbekel se Kabupaten Klungkung serta pasemetonan jagabaya Dulang Mangap.
Penulis : Tim Klungkungnews
Polling Dimulai per 1 Maret 2024
Polling Dimulai per 1 Maret 2024