logo loading

News

Kebersamaan BKS LPD Karangasem Bantu Keluarga Korban Kebakaran di Saren Kauh"

 Selasa, 02 April 2024

Bks LPD kabupaten karangasem


 

Karangasem, 2 April 2024 - Sebuah tindakan mulia  kembali dilakukan oleh BKS LPD Kabupaten Karangasem dan BKS LPD Kecamatan Bebandem hari ini, Selasa, tanggal 2 April 2024. Mereka menyerahkan sumbangan kepada keluarga korban musibah kebakaran di Br. Adat Saren Kauh. Korban adalah seorang anak berusia 7 tahun bernama Wayan Budiana, yang berasal dari keluarga kurang mampu.
Pengelolaan dan penyaluran sumbangan ini bertujuan untuk membantu meringankan beban keluarga yang terkena musibah. Sumbangan yang terkumpul berasal dari teman-teman LPD dan karyawan, diharapkan bisa memberikan manfaat bagi keluarga yang membutuhkan.
Ketua BKS LPD Kabupaten Karangasem, Drs. Made Mastiawan, yang juga selaku Pemucuk LPD Desa Adat Sibetan menyampaikan harapannya bahwa bantuan ini dapat memberikan bantuan finansial dan sembako, sehingga keluarga korban dapat sedikit lega dan mampu mengatasi kesulitan yang dihadapi. "Semoga dengan bantuan ini, Wayan Budiana bisa segera pulih dan kembali bersekolah," ucapnya.
Penyerahan bantuan ini dilaksanakan di Br. Dinas Saren Kauh dan disaksikan oleh banyak pihak yang terlibat. Semoga bantuan ini dapat membantu memulihkan keadaan keluarga yang terkena musibah.
Mewakili keluarga korban,  menyampaikan rasa terima kasih yang mendalam atas kepedulian dan sumbangan yang telah diberikan. "Kami sangat berterima kasih atas kebaikan dan dukungan yang diberikan oleh semeton dan  BKS LPD kabupaten Karangasem, Semoga kebaikan ini menjadi kenangan yang terindah bagi kami," ucapnya penuh haru.(timnewsyess)


Penulis : Tim Klungkungnews


Siapa Calon Bupati Buleleng 2024 Selanjutnya?

Polling Dimulai per 1 Maret 2024



Siapa Calon Wakil Walikota Denpasar Selanjutnya?

Polling Dimulai per 1 Maret 2024