News

Gelar Pasar Murah Jelang Hari Raya Galungan, LPD Desa Adat Sibetan Karangasem  Perluas Lokasi Jadi Empat Titik

 Jumat, 18 April 2025

Pasar murah lpd desa adat Sibetan


Karangasem | Newsyess.com - 18 April 2025 – Menyambut Hari Raya Galungan dan Kuningan, Lembaga Perkreditan Desa (LPD) Desa Adat Sibetan kembali menggelar pasar murah bagi masyarakat. Kegiatan ini merupakan agenda rutin setiap perayaan Galungan dan Kuningan, sebagai bentuk kepedulian sosial LPD kepada krama desa.

Pemucuk LPD Desa Adat Sibetan, Drs. Made Mastiawan, saat dikonfirmasi Newsyess pada Jumat (18/4), menjelaskan bahwa pasar murah ini memberikan subsidi harga di bawah harga pasaran. "Kita memberikan subsidi di bawah harga pokok pasaran supaya benar-benar bisa dirasakan manfaatnya oleh masyarakat," ujarnya.

Wilayah Desa Adat Sibetan terdiri atas 20 banjar adat. Oleh karena itu, tahun ini pasar murah dilaksanakan di empat titik lokasi yang tersebar di tempat umum, seperti pasar desa, balai masyarakat, dan lapangan umum. Jumlah lokasi ini meningkat dibanding tahun lalu yang hanya diadakan di dua titik.

"Tahun ini kami perluas jadi empat lokasi, agar jangkauannya lebih merata dan masyarakat dari berbagai banjar adat bisa mengakses pasar murah dengan lebih mudah," tambah Mastiawan.

Selain memudahkan akses berbelanja kebutuhan pokok jelang hari raya, kegiatan ini juga bertujuan untuk meringankan beban ekonomi warga, terutama di tengah kenaikan harga menjelang hari besar keagamaan.

Baca juga:
klungkungnews.com/read//hadiri-rapat-paripurna-dprd-bali-i-wayan-tagel-winarta-dengan-fokus-bahas-penetapan-dua-perda-strategis" target="_self" title="Hadiri Rapat Paripurna DPRD Bali  I Wayan Tagel winarta  Dengan Fokus Bahas Penetapan Dua Perda Strategis">Hadiri Rapat Paripurna DPRD Bali  I Wayan Tagel winarta  Dengan Fokus Bahas Penetapan Dua Perda Strategis

Pasar murah ini menyediakan berbagai kebutuhan pokok seperti beras, minyak goreng, gula, telur, dan kebutuhan dapur lainnya, dengan harga terjangkau. LPD Desa Adat Sibetan berharap kegiatan ini dapat meningkatkan rasa kebersamaan, serta memperkuat peran lembaga adat dalam mendukung kesejahteraan masyarakat. (TimNewsyess)


Penulis : Tim Klungkungnews


Siapa Calon Bupati Buleleng 2024 Selanjutnya?

Polling Dimulai per 1 Maret 2024



Siapa Calon Wakil Walikota Denpasar Selanjutnya?

Polling Dimulai per 1 Maret 2024


klik88 KLIK88 LOGIN daftarklik88 tok99toto opung4d https://rtp-onfireklik88.online/ mix parlay scatter hitam login bom29toto situs bom29toto rtp klik88 terbaru slot gacor slot toto link slot slot thailand