logo loading

Tokoh

Bendesa Adat Sibangkaja Memberikan Apresiasi atas Kinerja Unggul LPD Sibangkaja mampu berkontribusi Nyata 

 Minggu, 18 Februari 2024

Bendesa Sibangkaja


Badung, 18 Februari 2024 - Bendesa Adat Sibangkaja, I Made Ciri Artha, S. Ag, yang juga menjabat sebagai Ketua Badan Pengawas LPD Sibangkaja, mengungkapkan apresiasi tinggi terhadap kinerja positif Pengurus dan karyawan LPD. Dalam pertemuan di Wantilan Pura Dalem Desa Adat Sibangkaja, beliau menyatakan kekagumannya terhadap program LPD yang luar biasa, terutama dalam menghadapi tantangan musim Covid.

"Apresiasi program LPD sangat luar biasa, bahkan di musim Covid kemarin saja bisa bertahan. Jangankan maju, dengan bisa bertahan saja itu sudah sangat luar biasa," ungkap I Made Ciri Artha. "Sekarang, dengan pulihnya perekonomian masyarakat, rencana kerja LPD berjalan dengan baik, memberikan banyak peluang untuk memajukan LPD ini lebih lanjut."

Beliau menyoroti kontribusi positif LPD terhadap masyarakat, mencatat bahwa LPD telah membawa dampak yang signifikan dalam situasi ekonomi yang sulit. Selain itu, I Made Ciri Artha memaparkan program baru LPD, yaitu Kredit Usaha Krama (KUK), yang menawarkan bunga sangat murah dan proses yang mudah.

"Saran saya untuk masyarakat, ketika sudah mendapatkan dana KUK, sebaiknya digunakan untuk modal usaha agar nantinya dapat terjadi peningkatan penghasilan," tambahnya.

Bendesa Adat Sibangkaja juga menyampaikan harapannya agar masyarakat tetap mendukung dan mengingat pentingnya LPD. "Jika meminjam, jangan lupa untuk membayar cicilannya. Kita harus tegakkan LPD ini karena sangat bermanfaat untuk kita semua," tutupnya.(timnews)


Penulis : Tim Klungkungnews


Siapa Calon Bupati Buleleng 2024 Selanjutnya?

Polling Dimulai per 1 Maret 2024



Siapa Calon Wakil Walikota Denpasar Selanjutnya?

Polling Dimulai per 1 Maret 2024